, ,

Dewan Upayakan Tambah Daya Listrik Masuk RSDK

Surabaya, areknews – Wakil Ketua Komisi D DPRD Surabaya Junaedi, SE berjanji akan mengupayakan program Rehabilitasi Sosial Daerah Kumuh (RSDK) tidak hanya bedah rumah. Tapi juga menambah daya listrik masuk dalam RSDK tersebut.

Menurutnya, beberapa aspirasi dari warga menginginkan tambah daya listrik juga bisa dimasukkan dalam RSDK. Meter listrik yang ada di rumah warga kurang mampu sering mati dan kebutuhan warga kurang terpenuhi.

“Mungkin sering jiglek (mati) dan juga dalam satu atap rumah keluarganya banyak, sehingga kebutuhan terhadap listrik juga banyak,” ujarnya, Rabu (22/8).

Legislator Partai Demokrat ini menyadari penambahan daya juga berpengaruh terhadap pembayaran rekening listrik setiap bulannya. Namun, warga miskin yang minta tambah daya tak mempermasalahkan.

“Itu resiko mereka, mereka ingin tambah daya, saya suarakan dan upayakan bisa terwujud,” jelasnya. Anggota dewan yang akrab disapa Kaji Jun ini, menjelaskan untuk mewujudkan keinginan warga kurang mampu ini butuh proses yang panjang. Sebab, harus merubah peraturan wali kota (perwali) tentang RSDK.

“Jadi kita harus rubah perwali dan memasukkan klausul tambah daya listrik,” terangnya.xco