, ,

Tekan Penyebaran Covid-19, Lembah Edukasi Warga Tanah Merah Membuat Disinfektan

Surabaya, areknews – Berbagai upaya untuk menekan penyebaran Virus Corona atau Covid-19 dilakukan oleh sejumlah pihak, termasuk Anggota Komisi B DPRD Surabaya Lembah Setyowati Bakhtiar. Bersama warga kenjeran khususnya tanah merah kota Surabaya melakukan pembuatan disinfektan (anti kuman) secara mandiri.

“Kebetulan saat ini dewan tidak ada kunjungan kerja, maka waktu luang saya gunakan untuk kegiatan mengedukasi masyarakat pembuatan disinfektan (anti kuman) sendiri dengan wepol dan bayclin juga tetang tata cara pembuatan Hand Sanitizer,” ujarnya.

Dengan melibatkan RT/RW serta ibu PKK didaerah setempat, sosialisasi dan edukasi ini berjalan sangat efektif. Menurutnya, dalam situasi sulit saat ini, kita tidak perlu menunggu bantuan dari pemerintah melainkan kita yang harus ikut membantu pemerintah dalam menekan penyebaran wabah ini.

Selain itu, kata Lembah, mengedukasi supaya masyarakat preventif mengenai kesehatanya juga sangat diperlukan. Diantaranya kurangi kegiatan diluar atau beraktivitas didalam rumah dulu, tidak pergi ke tempat keramaian dan selalu mencuci tangan.

Sehat Menambah Rasa Percaya Diri

Kegiatan edukasi bersama warga Tanah Merah Kenjeran Surabaya. Ist
Kegiatan edukasi bersama warga Tanah Merah Kenjeran Surabaya. Ist

“Warga juga dilatih pernafasan sewaktu olah raga dengan mengambil napas yang dalam kemudian menahan 10 detik dan mengeluarkan lewat mulut secara pelan-pelan. Jika tidak ada batuk berarti dalam kondisi sehat,” jelasnya.

Kalau merasa diri kita sehat maka kita akan semangat, tidak paranoit atau tidak panik. Selanjutnya mengajak untuk berjemur setiap pagi hari karena efek sinar matahari sangat berguna untuk menjaga kesehatan tubuh.

Pihaknya juga mengimbau kepada warga Surabaya agar jangan panik dalam menyikapi wabah Virus Corona. “Tetap waspada, jangan panik. Tetaplah menjaga kebersihan lingkungan dan senantiasa mencuci tangan,” pungkasnya.xco