, ,

Buruh Tuntut UMK 2017 Naik 30 Persen

SIDOARJO – Aksi long march ini dilakukan oleh sejumlah perwakilan elemen dari serikat pekerja se- Kabupaten Sidoarjo. Mereka berjalan kaki sambil menuntun motornya menuju kantor pemerintah kabupaten sidoarjo dengan membentangkan bendera dan berorasi.

Aksi unjuk rasa ini mendapat perhatian khusus dari para pengguna jalan sehingga mengakibatkan kemacetan yang cukup panjang. Para buruh menuntut bupati sidoarjo supaya menetapkan peraturan pemerintah tentang upah minimum kota.

” Para buruh meminta kepada pemerintah kabupaten sidoarjo, agar menetapkan rekomendasi UMK 2017 Sidoarjo sebesar 30 persen ke pemerintah provinsi jawa timur. Pasalnya daerah kabupaten atau kota lain sudah mengusulkan ke pemprov jatim.,”tegas Sukarji (koordinator aksi)

Meski tidak ditemui Bupati Sidoarjo para buruh berharap dengan aksi ini mendapat kepastian dan jawaban dari Saiful Ilah selaku bupati sidoarjo untuk menyampaikan ke gubernur jawa timur, Soekarwo. Aksi demontarasi buruh ini juga mendapat kawalan ketat dari aparat kepolisian polresta sidoarjo (ham/ad)

dari sidoarjo / novem suhendra / arek tv