Warga Petemon ‘Bulat’ Dukung Edi Rachmat

Temu Warga : Ketua DPC Hanura Surabaya Edi Rachmat, MM saat bersama dengan warga Petemon RT 6 RW 9 Surabaya. Kegiatan yang dibungkus dengan bincang ringan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi. Ist

Surabaya, areknews – Himbauan agar caleg Hanura wajib bertemu warga dua kali seminggu rupanya diaplikasikan oleh Ketua DPC Hanura Surabaya Edi Rachmat, MM dengan menggelar pertemuan dengan warga Petemon RT 6 RW 9 Surabaya. Kegiatan yang dibungkus dengan bincang ringan untuk mempererat tali silaturahmi ini dihadiri oleh sekitar 120 orang dari warga setempat.

“Ini kegiatan rutin yang selama ini saya lakukan, setiap ada warga yang ingin bertemu dan bertatap muka akan saya datangi dan memberikan edukasi politik,” ujarnya, Senin (19/11). Menurut Edi yang juga Sekretaris Komisi B DPRD Surabaya ini, pertemuan dengan warga bukan hanya dilakukan menjelang Pemilu Legislatif, tetapi sudah dilakukan sejak menjabat sebagai wakil rakyat 2014 yang lalu.

Dalam pertemuan selalu ada masukan, saran dan pendapat dari sejumlah tokoh masyarakat yang semuanya akan dibawa dalam perumusan kebijakan di DPRD. “Semua masukan, saran saya terima dan akan dilanjutkan dalam pembahasan rapat bersama DPRD,” jelasnya.

Semua hal yang menyangkut kebijakan untuk membawa perubahan ke arah yang lebih baik demi kesejahteraan masyarakat akan selalu diperjuangkan hingga melahirkan produk hukum, baik berupa peraturan daerah atau produk hukum lainya.

“Sesuai dengan nama Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) akan menjadi pionir dalam memperjuangkan semua aspirasi masyarakat menuju Indonesia yang bermartabat,” pungkasnya.

Edi yakin kepada warga Petemon RT 6 RW 9 ini akan mendukung semua kader partai Hanura dalam Pileg 2019 mendatang. Keyakinan ini berdasarkan pengalaman pada tahun 2014 saat Pileg yang memiliki perolehan suara cukup besar. “Saya optimistis warga Petemon akan mendukung kami dalam Pileg nanti, karena keakraban yang selama ini sudah terjalin dengan baik” tambahnya.

Semetara itu, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Jatim akan menggerakkan calon legislatif (caleg) untuk rutin bertatap muka dengan masyarakat, sesuai daerah pemilihan (dapil).

Lebih ringkas, para caleg itu wajib menemui warga dua kali dalam seminggu, khususnya pada hari Sabtu dan Minggu. Program rutin itu adalah Forta Kasami (Forum Orientasi Tatap Muka Kader Sabtu dan Minggu).xco

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here